Model Lantai Granit Terbaik Untuk Segala Jenis Hunian. Pilih Mana?

Memilih material granit pada lantai tak ada salahnya untuk memberikan kesan mewah dan ekslusif pada hunian. Motif granit yang beragam juga akan membuat kita bebas memadukan dengan konsep apapun. Apalagi, kualitas granit relatif lebih baik dibandingkan keramik biasa.

Kualitas granit mempunyai ketahanan yang lebih kuat walau digunakan sebagai lantai sekalipun. Lantai granit juga tidak akan mudah pecah dan permukaannya lebih berkilau. Dengan demikian, bisa memberikan tampilan yang elegan.

1. Motif Salsa

Nuansa alami batu granit menjadi inspirasi dari motif Salsa. Dengan paduan warna-warna natural seperti putih, krem, abu-abu, hingga hitam memberikan kesan klasik pada hunian modern. Kilap dari motif Salsa juga memberikan kemewahan tersendiri. Efek kilap pada lantai granit tersebut membuat ruangan tampak lebih berkelas dan elegan. Motif Salsa juga menjadi pilihan lantai granit untuk melengkapi konsep hunian yang bergaya minimalis dan modern.

2. Motif Palais

Palais memiliki motif yang menyerupai batuan marmer carara.Motif Palais bisa menjadi pilhan yang tepat jika Anda ingin menghadirkan kemewahan pada hunian. Motif lantai granit Palais dapat juga dipadukan dengan furniture bergaya modern. Palais sangat cocok diaplikasikan untuk area ruang tamu, ruang keluarga atau ruang makan dengan design open space.

3. Motif Mirage

Mirage memiliki motif dan warna-warna yang menyerupai batu alam. Dengan pilihan warna abu-abu yang bold, Mirage dapat memberikan kesan maskulin pada ruangan industrial. Selain itu, Mirage juga dapat memberikan look Instagenic pada hunian.

4. Motif Maison

Motif Maison bisa menjadi pilihan bagi yang ingin memiliki tampilan rumah yang nyaman dan hangat, karena memiliki warna dan tekstur alami yang menyerupai kayu. Motif ini sangat sesuai untuk diaplikasikan di ruang makan, dapur, atau kamar. Untuk nuansa rumah yang hangat pilih Maison berwarna coklat natural. Sementara untuk yang ingin memiliki look misterius ala Cabin in The Wood bisa memilih warna yang lebih gelap.

5. Motif Element

Dengan karakteristik yang unik, motif Element dapat memberikan suasana rustic atau industrial. Tidak hanya rustic, motif Element juga dapat dipadukan dengan desain ruangan bernuansa modern. Motif Element sangat cocok digunakan untuk area outdoor ataupun area indoor.

6. Motif Art Deco

Aksen dekorasi yang indah dan unik akan membuat ruangan terlihat jauh lebih menarik. Art Deco memiliki motif dan warna yang sangat menarik untuk Anda yang menyukai vibrant look. Anda bisa menggunakan motif Art Deco di seluruh ruangan untuk memberikan kesan etnik. Selain itu, juga bisa mengkombinasikannya dengan motif granit klasik untuk kesan yang lebih elegan.

7. Motif Cosmo

Berdasarkan situs Granito, Cosmo hadir dengan motif yang terinspirasi oleh batu travertine. Dengan pilihan warna yang netral, motif Cosmo sangat ideal untuk Anda yang ingin memiliki tampilan interior modern dan klasik. Motif Cosmo juga dapat digunakan di ruang manapun.

8. Motif Abstrak

Motif abstrak dengan warna-warna netral dapat dipadukan dengan berbagai model furniture. Dengan granit model abstrak juga, bisa menghasilkan tampilan interior dengan gaya modern, minimalis, industrial ataupun scandinavian. Biasanya motif ini dilatari warna polos yang dihiasi garis-garis serat atau bercak dengan warna kontras. Ini menjadikan hasil motif yang tidak beraturan. Meski demikian, motif abstrak mampu menghadirkan kesan mewah di semua ruangan.

9. Motif Tekstur Kayu

Selain memberi nuansa yang hangat, lantai kayu dapat memberikan tampilan ruangan yang elegan dan anggun. Namun, lantai dengan material kayu membutuhkan perawatan yang tidak mudah. Dengan menggunakan lantai granit motif kayu, Anda bisa mendapatkan nuansa alami pada hunian. Pilihan motif ini yaitu White Birch Wood, Natural Oak Wood, Brown Pine Wood dan Dark Mahogany Wood.

10. Motif Mosaic

Motif mosaic dapat membuat tampilan interior lebih menarik namun tidak meninggalkan kesan mewah dan elegan. Motif ini bisa digunakan sebagai aksen lantai atau dinding agar ruangan terlihat lebih elegan. Anda juga bisa memadukan beberapa motif mosaic untuk hasil yang lebih berwarna dan unik.

Pastikan Anda memilih motif sesuai dengan gaya interior yang diinginkan. Di Anugrah Bangunan memiliki banyak pilihan granit dari berbagai merk seperti Granito, Roman Granit, dan lainnya. Kami juga menerima pemesanan secara online dan offline, juga pengiriman ke seluruh Indonesia.