Sambut Tamu dengan Megah, Pilih Model Keramik Ruang Tamu Ini!

Inspirasi Keramik Ruang Tamu Elegan yang Bisa Kamu Tiru

Seperti yang kita ketahui, ruang tamu adalah salah satu area paling penting di dalam rumah. Hal ini karena ruang tamu menjadi tempat untuk menjamu sahabat, saudara, atau rekan kerja yang mengunjungi rumah. Jadi, tidak heran kalau ruang tamu kerap didesain secantik mungkin agar tamu merasa nyaman dan terpukau.

Salah satu cara untuk mendesain ruang tamu adalah dengan memilih keramik ruang tamu yang tepat. Tak bisa dimungkiri, keramik ruang tamu menjadi salah satu penentu keindahan ruangan sehingga kamu harus bisa menyesuaikan model keramik ruang tamu dengan konsep atau desain ruang tamu secara keseluruhan.

Nah, pada artikel kali ini, Kania akan membagikan enam model keramik ruang tamu yang elegan agar semua tamu yang datang ke rumahmu jadi terkesan dan terpesona. Penasaran seperti apa? Yuk, langsung saja intip di bawah ini!

Model Keramik Ruang Tamu dengan Motif Victorian

inspirasi keramik ruang tamu dengan motif victorianpinterest.com

Berbicara soal rumah megah, tentunya desain interior dengan keramik ruang tamu yang satu ini tidak boleh ketinggalan. Memiliki kesan yang mewah, keramik ruang tamu dengan motif victorian ini berwarna biru tua yang elegan.

Tak sampai di situ, keramik ruang tamu ini makin terlihat megah dengan paduan furnitur dan dekorasi klasik yang terkesan mahal. Untuk memaksimalkan tampilan ruang tamu, kamu bisa memilih aneka furnitur yang memiliki ukiran detail, seperti pada zaman kerajaan Inggris di abad pertengahan.

keramik ruang tamu yang megah warna putihtrendir.com

Jika warna biru tua terlalu gelap untukmu, kamu bisa memilih model keramik ruang tamu victorian dengan warna yang lebih cerah, seperti warna putih dengan sedikit sentuhan abu-abu. Hal terpenting, pastikan kamu menyesuaikan dekorasi dan perabotan yang digunakan dengan warna keramik ruang tamu yang sudah dipilih, ya!

Keramik Ruang Tamu Bergaya Industrial

keramik ruang tamu warna abu-abu bergaya industrialhome-designing.com

Keramik ruang tamu pada bagian lantai ini sangat cocok untuk menghadirkan konsep industrial dalam ruangan. Apalagi dengan penggunaan dinding beton ekspos, desain industrial pada ruang tamu ini semakin hidup.

Inspirasi ruang tamu yang satu ini juga terlihat dramatis berkat tampilan kontras antara keramik ruang tamu dengan aneka kerangka furnitur dan dekorasi berwarna hitam. Tak lupa kombinasi antara keramik ruang tamu dengan sentuhan kayu yang terdapat pada meja, rak pajang, dan kap lampu juga turut membuat ruangan tidak terkesan monoton.

Keramik Ruang Tamu Wooden-Effect pada Lantai

model keramik ruang tamu kayumarazzigroup.com

Lantai dengan motif kayu juga bisa menjadi pilihan keramik ruang tamu bagi kamu yang menginginkan suasana hangat dan homey. Pada umumnya, keramik ruang tamu motif kayu ini disusun secara rapi dan berjajar sehingga bisa menampilkan kesan yang klasik. Dengan demikian, keramik ruang tamu ini juga cocok untuk hunian bergaya country atau tradisional.

Model Keramik Ruang Tamu Geometri Monokrom

model keramik ruang tamu geometrianttile.com

Bagi kamu yang ingin memiliki hunian sederhana, tapi tetap elegan dengan tema monokrom, maka model keramik ruang tamu geometri ini sangat cocok untukmu. Pola geometri pada keramik ruang tamu ini kecil-kecil sehingga kamu tidak perlu lagi menambahkan banyak dekorasi pada ruangan.

inspirasi keramik ruang tamu dengan motif geometri monokromtwitter.com

Sementara itu, keramik ruang tamu monokrom dengan pola geometri yang lebih besar bisa menghadirkan kesan santai dan cocok diaplikasikan pada hunian bergaya minimalis modern. Untuk memaksimalkan tampilan lantai keramik ruang tamu ini, hindari penggunaan perabot dengan warna-warna yang terlalu kontras di dalam ruangan. Dengan demikian, nuansa monokrom yang dihadirkan keramik ruang tamu ini bisa lebih menonjol.

Keramik Ruang Tamu Batu Alam

model keramik ruang tamu batu alamarchitonic.com

Jenis keramik batu alam, seperti granit atau marmer juga cocok digunakan sebagai keramik ruang tamu pada hunianmu. Selain bisa menghadirkan kesan natural, keramik ruang tamu dari batu alam juga mampu membuat ruangan terlihat megah.

Kamu bisa mengaplikasikan model keramik ruang tamu ini pada lantai dengan ukuran ubin yang besar agar hasilnya lebih menawan dan mewah. Nah, supaya terlihat lebih serasi, aplikasikan juga sebagai keramik dinding ruang tamu pada beberapa sisi strategis.

Keramik Ruang Tamu dengan Teknologi Printing

Image result for keramik ruang tamu mewahpinterest.com

Keramik ruang tamu pada lantai dengan teknologi printing ini memungkinkan kamu untuk memilih gambar atau motif tertentu yang diinginkan. Pada inspirasi di atas, motif keramik ruang tamu terlihat berbentuk ukiran meliuk sehingga terkesan seperti ruang tamu kerajaan yang luas.

Tak lupa penggunaan furnitur dan dekorasinya juga disesuaikan dengan model keramik ruang tamu, di mana terdapat sofa dan cermin warna emas yang penuh ukiran dan lampu gantung mewah yang berkilauan.

model keramik ruang tamu dengan teknologi printing gambar bunga mawarpinterest.com

Nah, kalau inspirasi ruangan yang satu ini menggunakan keramik ruang tamu bergambar bunga mawar. Perpaduannya dengan aneka furnitur senada, seperti meja konsul, kursi sofa, dan tirai membuat ruang tamu ini terlihat cantik dan elegan. Dengan menghadirkan model keramik ruang tamu ini, tentunya kamu bisa lebih menonjolkan sisi kemewahan pada ruang tamu milikmu.

Dari semua model keramik ruang tamu di atas, apakah kamu sudah menemukan pilihanmu? Namun, terlepas dari modelnya, pastikan kamu memilih keramik ruang tamu yang juga berkualitas, ya agar lebih awet!

Jangan lupa cek juga inspirasi menarik lainnya melalui artikel kami, ya!

Sumber : www.dekoruma.com